Fakhry Ekahandra - Ancaran.Net

Ancaran.Net

Pacinan Ancaran Kuningan West Java

About Me

Ancaran adalah nama sebuah desa yang terletak di Kota Kuningan, Jawa Barat. Walaupun saya lahir di sebuah tempat yang jauh dan berbeda pulau, saya menganggap Ancaran adalah kampung halaman. Saya hanya numpang lahir di Borneo, saat Bapak sedang menjalani tugasnya sebagai anggota Polri di Pontianak.

Kedua orang tua saya berasal dari Ancaran. Saya juga menghabiskan sebagian masa kecil serta menjalani masa remaja di desa tersebut, jadi wajar jika saya menganggap Ancaran sebagai kampung halaman dan memilih domain Ancaran.net untuk digunakan pada blog ini. Anggap saja sebagai ekspresi kecintaan saya terhadap desa Ancaran, hehehe..

Berbeda dengan sebagian besar masyarakat desa Ancaran yang berprofesi sebagai petani dan pedagang, saya mencari nafkah sebagai seorang blogger matre yang menghabiskan sebagian besar waktu di internet untuk mengais recehan. Aktifitas ini telah saya tekuni sejak tahun 2008, lalu menjadi semakin serius hingga akhirnya menjadi sumber penghasilan utama untuk menjaga agar asap dapur tetap ngebul.

Semuanya menjadi semakin klop ketika Tuhan menjodohkan saya dengan seorang Foodie Blogger yang saya kenal melalui media forum di internet. Walaupun sudah tidak terlalu aktif lagi di dunia blogosphere semenjak dikarunai seorang anak laki-laki yang sangat tampan (seperti Papanya), sang isteri masih mengelola sebuah blog yang menjadi salah satu sumber rezeki bagi kami. Dia yang mengisi konten, saya yang mengoptimasi blognya.

Profesi sebagai Internet Marketer masih menjadi profesi yang asing di lingkungan tempat tinggal saya. Orang-orang sering bingung melihat saya lebih banyak berada di rumah, tidak berangkat kerja/berjualan/bertani seperti orang lain pada umumnya. Sampai sekarang saya juga masih sering merasa bingung bagaimana menjelaskan apa yang saya lakukan ketika ada yang bertanya.